Friday, November 22, 2019

Akhirnya Dimulai Eksplorasi 10 - 11 November 2019

Foto: Rakean Shidqii
Akhirnya... setelah persiapan beerbulan-bulan dilaksanakan juga eksplorasi. Jam 7 malam, sebagian besar anak Oase sudah di stasiun, ngobrol-ngobrol, ngecek barang, ya mempersiapkan diri untuk berangkat lah.
Jam 9 keretanya datang, perjalanan ke Tasikmalaya 7 jam dan dari yang aku lihat tidak ada yang berencana untuk tidur. Benar saja, nyaris tidak ada yang tidur, gak tahu lagi becanda ngobrol atau memulai perang dunia ketiga, telingaku sampai lelah mendengarkannya.

Kami sampai sekitar waktu Shubuh di Tasikmalaya ugh, badan berasa kayak mau remuk. Kami sholat Shubuh lalu taruh barang. Surprise surprise ternyata kita naik mobil bak ke desa! Rasa capek langsung HILANG ketika melihat mobil bak. Kami memasukkan barang lalu naik. Udaranya segar dan anginnya kencang,hmm menyenangkan sekali. Tiba-tiba mobilnya menepi di depan sebuah alun-alun, lebih tepatnya alun-alun Manonjaya. Kami berhenti di sana sebentar untuk beli makan. Makanannya dibelikan oleh para mentor selama para mentor beli makanan kita tawuran main benteng.

Setelah perjalanan yang mencekam naik mobil bak (naik turun gunung, kena pohon) kami sampai juga di desa. Entah berapa kali aku kena dahan pohon di perjalanan tadi. Kami disambut oleh pak Kades (kepala desa) Pak Cece Armudin. Lalu kita jalan-jalan, orientasi lingkungan bentar biar gak nyasar ke dalem jurang.
Terus kami menaruh ikan, ya ikan yang nanti pada hari Kamis akan kami tangkap dan makan lagi. Yahelah buat apa dimasukin ke kolam, langsung masak aja.

Foto: Wahyu Andito
Setelah kotor menaruh ikan kami diajak mandi di sungai. Aku kira sungainya sungai biasa, tapi aku salah. Ternyata ada bendungan agak kecil tapi lumayan tinggi. Nah kita bisa lompat dari situ menuju sungainya. Hmm kayaknya seru tapi bahaya hmmm... selagi aku berpikir tiba-tiba byuuuur! Temanku sudah ada yang loncat duluan, dan melihatnya masih hidup, byuuuurr!!! Kami lanjut berenang, ada yang lompat-lompat lagi (termasuk aku). 3 jam kami bermain disana. Lalu, yah gak mungkin kita main terus kan kan, sore menjelang malam kami berjalan kembali ke desa, pertemuan dan makan malam bersama. Lalu kami berpisah, menuju rumah tempat menginap masing-masing




No comments:

Post a Comment